Jumat, 11 Juni 2010

Membuka dan Meutup CD Tray

Pada artikel kali ini saya akan membahas dan membagi pengetahuan bagaimana cara membuat aplikasi yang berfungsi untuk menutup dan membuka CD Tray.
Pembuatan aplikasi ini ternyata tidak terlalu sulit, trik ini saya dapat dari salah satu website yang saya sendiri sudah lupa alamat website tersebut.
Tanpa panjang lebar langsung saja kita masuk dalam pembuatan aplikasi.
Sama halnya dalam pembuatan aplikasi dengan Visual Basic .Net, jalankan Visual Studio .Net dan buat project baru. Desain form kurang lebih seperti dibawah ini :

Atur properti pada masing-masing objek
Object       Properti
Form         Text : Open Close CD Tray
Button1      Name : ButBuka
Text : Buka
Button2      Name : ButTutup
Text : Tutup

Jika desain dan pengaturan properti telah selesai, sekarang kita melangkah pada tahap Coding program. Masuk pada Code Window dengan cara pilih menu View – Code pada menu bar atau denga shortcut F7. Mengetik lebih baik dibanding Copy-Paste
Public Class Form1
  Declare Function mciSendString Lib "winmm.dll" Alias _
  "mciSendStringA" (ByVal Perintah As String, _
  ByVal lpszReturnString As String, _
  ByVal cchReturnLength As Long, _
  ByVal hwndCallback As Long) As Long

  Private Sub ButBuka_Click(ByVal sender As System.Object, _
    ByVal e As System.EventArgs) Handles ButBuka.Click
    mciSendString("set CDAudio door open", 0, 0, 0)
  End Sub

  Private Sub ButTutup_Click(ByVal sender As Object, _
  ByVal e As System.EventArgs) Handles ButTutup.Click
    mciSendString("set CDAudio door closed", 0, 0, 0)
  End Sub
End Class


Jika penulisan kode program telah selesai saatnya untuk mencoba aplikasi dengan cara menekan tombol F5 pada keyboard.
Tekan tombol Buka dan lihat apa yang terjadi, CD/DVD ROM anda akan terbuka.
Untuk tombol Tutup hanya bisa digunakan pada PC bukan pada Laptop karena laptop cara menutup CD Tray masih dengan cara mendorong.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk anda.
Mohon untuk tidak dikembangkan atau digunakan untuk menjahili orang lain.

Kalau mau download artikel ini dapat di download disini

Terima kasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Masukkan Komentar